-->

700 Unit Rumah DP 0 Rupiah Mulai Dibangun Awal 2018 di Pondok Kelapa

Silahkan Bagikan Jika Bermanfaat
Advertisemen

700 Unit Rumah DP 0 Rupiah Mulai Dibangun Awal 2018 di Pondok Kelapa

Opini Bangsa - Direktur Utama PD Pembangunan Sarana Jaya, Yoory C Pinontoan, mengatakan rumah dengan down payment (DP) atau uang muka 0 rupiah rencananya akan mulai dibangun awal 2018. Rumah tersebut pertama kali akan dibangun di Pondok Kelapa, Jakarta Timur.

"Mudah-mudahan awal tahun sudah bisa mulai dengan pilot project pertama di Pondok Kelapa," ujar Yoory, di Balai Kota DKI Jakarta, Jalan Medan Merdeka Selatan, Selasa (21/11/2017).

Yoory menjelaskan, rumah dengan DP 0 rupiah yang akan dibangun PD Pembangunan Sarana Jaya itu mencapai 700 unit dari dua tower.

"(Luasnya) 1,3 hektare. Ada dua tower, kurang lebih 700 unit," kata dia.

Rumah dengan DP 0 rupiah, kata Yoory, akan dibangun secara vertikal, seperti apartemen. Rumah itu tidak bisa dibangun dengan rumah tapak karena keterbatasan lahan di Ibu Kota.

"Jadi, harus vertical housing. Mudah-mudahan target kami 2018 awal sudah bisa groundbreaking," ucap Yoory.

Menurut Yoory, rumah dengan DP 0 rupiah di Pondok Kelapa akan dibangun menggunakan anggaran internal PD Pembangunan Sarana Jaya. Namun, dia belum menyebutkan total anggaran yang diperlukan. [opinibangsa.info / kmp]


Silahkan Bagikan Jika Bermanfaat

Disclaimer: Gambar, artikel ataupun video yang ada di web ini terkadang berasal dari berbagai sumber media lain. Hak Cipta sepenuhnya dipegang oleh sumber tersebut. Jika ada masalah terkait hal ini, Anda dapat menghubungi kami disini.
Related Posts
Disqus Comments
close