-->

Peserta Reuni 212 Kibarkan Panji Tauhid Sambil Bersholawat

Silahkan Bagikan Jika Bermanfaat
Advertisemen

peserta aksi 212

Mediaoposisi.com- Peserta reuni 212 membacakan selawat bersama untuk keselamatan bangsa. Bendera merah-putih hingga bendera bertuliskan kalimat tauhid dikibarkan.

Pantauan di lokasi, Monumen Nasional (Monas), Jakarta Pusat, Minggu (2/12/2018), peserta reuni 212 sudah memenuhi lapangan dan terlihat 'memutihkan' Monas. Mereka membacakan selawat hingga doa untuk Imam Besar FPI Habib Rizieq Syihab.

"Mari kita doakan ustaz kita dengan membaca Al-Fatihah sekali," sebut pemimpin doa.

Pembacaan selawat diikuti dengan khusyuk oleh para peserta. Saat selawat dibacakan, tampak bendera merah-putih, bendera berkalimat tauhid, dan ada juga bendera Palestina yang dikibarkan.

Hingga saat ini, peserta masih membacakan selawat secara bersamaan. Alunan alat musik turut mengiringi selawat.

Reuni 212 kali ini merupakan edisi kedua setelah tahun lalu digelar pada tanggal yang sama. Reuni 212 diawali dengan salat tahajud berjemaah dan diperkirakan selesai pukul 12.00 WIB seusai salat zuhur berjemaah.[bp/mo]




Silahkan Bagikan Jika Bermanfaat

Disclaimer: Gambar, artikel ataupun video yang ada di web ini terkadang berasal dari berbagai sumber media lain. Hak Cipta sepenuhnya dipegang oleh sumber tersebut. Jika ada masalah terkait hal ini, Anda dapat menghubungi kami disini.
Related Posts
Disqus Comments
close