-->

Kasus Asma Dewi, Fahira Minta Polisi Tidak Kaitkan dengan Gubernur

Silahkan Bagikan Jika Bermanfaat
Advertisemen

Kasus Asma Dewi, Fahira Minta Polisi Tidak Kaitkan dengan Gubernur

Berita Islam 24H - Kunjungi Asma Dewi di Rumah Tahanan Polda Metro Jaya, Rabu (13/9), Ketua Komite III Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI, Fahira Idris berharap kepada pihak kepolisian untuk bekerja sesuai dengan prinsip-prinsip keadilan.

“Saya harap polisi juga bisa bekerja profesional, transparan dan mengedepankan prinsip prinsip keadilan,” kata Fahira di Mapolda Metro Jaya, Rabu (13/9).

Fahira mengungkapkan, terkait kasus yang menjerat Asma Dewi, pihak kepolisian diharapkan jangan mengaitkan kasus tersebut dengan Gubernur DKI terpilih mendatang.

“Ini kan kelihatannya ada arah ingin mengaitkan ini dengan tokoh lain, contohnya, misalnya mengaitkan dengan gubernur. Saya harap janganlah. Pada masyarakat saya harap juga, untuk juga jangan, artinya (yang) tidak suka sama dia (Asma Dewi) jangan kaitkan dengan yang lain.” tandasnya.

Seperti diketahui, pihak kepolisian menangkap Asma Dewi pada Senin (11/9) lalu. Penangkapan dilakukan terkait unggahajn Asma Dewi di akun media sosial Facebooknya yang dianggap kepolisian memuat konten ujaran kebencian dan SARA. [beritaislam24h.info / smc]


Silahkan Bagikan Jika Bermanfaat

Disclaimer: Gambar, artikel ataupun video yang ada di web ini terkadang berasal dari berbagai sumber media lain. Hak Cipta sepenuhnya dipegang oleh sumber tersebut. Jika ada masalah terkait hal ini, Anda dapat menghubungi kami disini.
Related Posts
Disqus Comments
close