-->

Sejumlah MoU Akan Diteken Sekjen Partai Komunis Vietnam di RI

Silahkan Bagikan Jika Bermanfaat
Advertisemen

Sejumlah MoU Akan Diteken Sekjen Partai Komunis Vietnam di RI

Berita Islam 24H - Sekretaris Jenderal Partai Komunis Vietnam, Nguyen Phu Trong akan bertemu dengan Presiden Jokowi pada pekan depan. Ada sejumlah Memo of Understanding (MoU) yang akan diteken Nguyen dalam kunjungannya ini.

"Ada beberapa MoU, tidak bisa saya sampaikan di sini. Nanti pas kunjungannya lah ya," kata Menlu Retno Marsudi di Pusdiklat Kemlu, Kebayoran Baru, Minggu (20/8/2017).

Retno memastikan perjanjian apapun dengan Vietnam semata-mata merupakan urusan kenegaraan. Tidak ada sangkut pautnya dengan ideologi.

"Dealing kita dengan Vietnam adalah urusan kenegaraan. Kita tau kepentingan nasional yang harus kita pertahankan apa, kita tahu bagaimana cara melindungi Indonesia dan memperjuangkan kepentingan nasional Indonesia," ujar Retno.


Di sisi yang lain, Vietnam merupakan Ketua APEC. Pada November mendatang, akan ada KTT APEC dan Jokowi akan hadir.

"Kan Vietnam ini adalah Ketua APEC. Jadi pada November kan ada KTT APEC, jadi Presiden merencanakan untuk hadir," ujar Retno. [beritaislam24h.info / dtk]


Silahkan Bagikan Jika Bermanfaat

Disclaimer: Gambar, artikel ataupun video yang ada di web ini terkadang berasal dari berbagai sumber media lain. Hak Cipta sepenuhnya dipegang oleh sumber tersebut. Jika ada masalah terkait hal ini, Anda dapat menghubungi kami disini.
Related Posts
Disqus Comments
close