-->

Kawah Sileri Dieng Meletus, Petugas Pastikan Tak Ada Korban Jiwa

Silahkan Bagikan Jika Bermanfaat
Advertisemen

Kawah Sileri Dieng Meletus, Petugas Pastikan Tak Ada Korban Jiwa

Opini Bangsa - Akibat letusan freatik (letusan gas) di Kawah Sileri, Kawasan Wisata Dataran Tinggi Dieng, Desa Kepakisan, Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah, 10 wisatawan terkena semburan lumpur panas.

"10 wisatawan terkena lumpur tetapi kondisinya tidak parah dan saat ini mendapat perawatan di Puskesmas Batur," kata Kepala Pos Pengamatan Gunung Api Dieng Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG), Surip, Minggu (2/7/2017).

Kata dia, tinggi letusan tersebut mencapai 50 meter, sampai ke parkiran waterboom.

"Tidak ada korban jiwa akibat letusan itu," katanya.

Surip mengatakan, PVMBG sejak 24 Juni 2017 telah merekomendasikan radius bahaya hingga 100 meter.

"Dengan kejadian ini, kami belum mengetahui apakah radius bahaya akan diperluas. Tergantung dari pusat, kami masih mengumpulkan data," pungkasnya. [opinibangsa.id / okz]


Silahkan Bagikan Jika Bermanfaat

Disclaimer: Gambar, artikel ataupun video yang ada di web ini terkadang berasal dari berbagai sumber media lain. Hak Cipta sepenuhnya dipegang oleh sumber tersebut. Jika ada masalah terkait hal ini, Anda dapat menghubungi kami disini.
Related Posts
Disqus Comments
close