KH Didin Hafidhuddin: Pemimpin Suka Shalat Berjamaah akan Mengundang Keberkahan
Berita Islam 24H - Wakil Ketua Dewan Pertimbangan Majelis Ulama Indonesia (MUI) Prof Dr KH Didin Hafidhuddin memberikan kuliah shubuh di Islamic Center Bekasi pada momen tahun baru Islam 1 Muharram 1439 Hijriyah.
Dalam kuliah subuhnya, Kyai Didin mengatakan, ada nuansa kenikmatan sekaligus bangga dan rasa syukur ketika yang menjadi imam shalat itu kepala daerah apalagi dengan bacaan quran yang merdu serta tajwid dan makhroj hurufnya sangat baik.
Untuk diketahui, dalam acara tersebut, yang bertindak sebagai imam shalat shubuh adalah Wakil Wali Kota Bekasi Ahmad Syaikhu.
“Disinilah kita pahami bahwa pemimpin umat Islam itu harus orang Islam yang suka shalat berjamaah di masjid seperti tergambar dalam surat Al Maidah ayat 55 dan 56. Insya Allah akan mengundang keberkahan,” jelasnya.
Kyai Didin menuturkan, selama ini masyarakat selalu mencari pemimpin dengan tiga kriteria dunia saja, yaitu popularitas, elektabilitas dan ‘isi tas’.
“Sudah waktunya kita kembali pada Alquran dan sunnah Rasul,” tandasnya. [beritaislam24h.info / smc]