-->

Dimyati Natakusumah Pindah ke PKS

Silahkan Bagikan Jika Bermanfaat
Advertisemen

Dimyati Natakusumah Pindah ke PKS

Berita Islam 24H - Ahmad Dimyati Natakusumah, yang terakhir kali diketahui menjabat Sekjen PPP kubu Djan Faridz, mengakui telah bergabung ke PKS. Dimyati menjadi bakal calon legislator (caleg) PKS untuk daerah pemilihan (dapil) Banten I.

"Saya baru di-launching oleh PKS, penetapannya belum. Ini sebuah kehormatan buat saya," kata Dimyati saat dimintai konfirmasi, Kamis (28/12/2017).

Dimyati menuturkan dirinya belum memutuskan mundur dari jabatannya sebagai anggota DPR RI. Menurutnya, belum ada yang mengharuskan dia mundur karena berpindah partai.

"Kita lihat saja tahapannya nanti. Yang bisa membuat saya mundur itu UU yang diamanatkan pada PKPU, tapi itu pun bila saya diharuskan mundur oleh UU. Saya masih anggota DPR dari PPP yang mewakili konstituen dan masyarakat serta daerah saya," tutur mantan Bupati Pandeglang ini.

Dimyati kemudian menuturkan ketertarikannya pada visi dan misi PKS yang dinilai serupa dengan PPP saat zaman Orde Baru. "PKS itu mirip dengan PPP dulu, yang komit dengan dakwah dan keumatan serta bela Islam. Yang punya prinsip amar makruf nahi mungkar. Saya sangat terpikat dengan visi-misi PKS tersebut," ujarnya.

Meski begitu, ia berharap dua kubu di PPP segera islah. "Saya berharap PPP islah. Bila ribut dan konflik terus bisa membuat ketidaknyamanan di dalam rumah besar ini. Dan saya juga tidak nyaman bila terus konflik sampai 4 tahun ini," pungkasnya. [berita-islam24h.com / dtk]

Silahkan Bagikan Jika Bermanfaat

Disclaimer: Gambar, artikel ataupun video yang ada di web ini terkadang berasal dari berbagai sumber media lain. Hak Cipta sepenuhnya dipegang oleh sumber tersebut. Jika ada masalah terkait hal ini, Anda dapat menghubungi kami disini.
Related Posts
Disqus Comments
close