FPI: Insya Allah Ada Habib Rizieq di Reuni Akbar 212
Opini Bangsa - Alumni 212 akan menggelar reuni akbar di Monumen Nasional (Monas), Jakarta pada 2 Desember 2017. Acara reuni tersebut dimulai dengan Sholat Subuh berjamaah di Monas, diperkirakan acara selesai pukul 11.00 WIB.
Saat ditanya apakah Habib Rizieq Shihab akan hadir saat reuni akbar, Ketua Umum DPP Front Pembela Islam (FPI), KH Ahmad Sobri Lubis mengatakan, belum bisa memastikan apakah Habib Rizieq pulang ke tanah air. Tapi yang jelas akan memberikan tausiyah atau sambutan.
"Saya belum bisa memastikan, tapi yang jelas akan memberikan tausiyah atau sambutan, Insya Allah ada dari Habib Rizieq," kata KH Sobri kepada Republika.co.id di Gedung MUI, Rabu (22/11).
Ia menyampaikan, reuni akbar 212 diharapkan bisa menumbuhkan kembali tekad mencintai dan komitmen bersama untuk tidak saling menyerang. Serta tidak saling menghina agama. Seperti yang dilakukan oleh Victor dan Ahok merupakan perbuatan menghina.
Dikatakan dia, jadi bagaimana membuat suatu komitmen untuk menghormati masing-masing agama. Even yang paling megah adalah 212, untuk itu alumni 212 akan mengulangi kembali melalui reuni akbar 212. Agar sesama umat beragama bisa hidup berdampingan
"Bisa hidup saling menghormati di antara mereka, sehingga menimbulkan kerukunan di tengah masyarakat," ujarnya. [opinibangsa.info / rci]