-->

Luhut Buka-bukaan soal Cabut Moratorium Reklamasi

Silahkan Bagikan Jika Bermanfaat
Advertisemen

Luhut Buka-bukaan soal Cabut Moratorium Reklamasi

Berita Islam 24H - Menteri Koordinator bidang Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan membenarkan tentang pencabutan penghentian sementara (moratorium) pembangunan 17 pulau reklamasi di Teluk Jakarta. Luhut menyebut pencabutan itu dilakukan sejak Kamis (5/10) kemarin.

"Saya sudah tanda tangani (pencabutan moratorium) pada hari Kamis karena semua ketentuan yang berlaku dari semua kementerian dan lembaga yang terlibat itu tidak ada masalah," kata Luhut di kantor Kemenko Kemaritiman, Senin (9/10/2017).

Luhut mengaku telah mengirimkan surat itu ke Pemprov DKI Jakarta. Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat disebut Luhut menyampaikan ucapan terima kasih.

"Kan sudah saya kirimkan, Pak Gubernur bilang makasih," sebut Luhut.

Selain itu, Luhut mengatakan bila tim Anies Baswedan-Sandiaga Uno telah mendatangi kantornya. Dia ingin agar tentang reklamasi tidak dibikin ribut.

"Iya mereka datang kemari, saya sudah jelasin. Nanti Pak Ridwan (Deputi bidang Koordinasi bidang Infrastruktur Kemenko Kemaritiman) brief mereka, jadi nggak usah ribut di luar gitu kalau ada yang tidak setuju, beritahu. Kan yang kaji itu kita-kita semua, jadi jangan buat ada yang aneh-aneh," papar Luhut.

Luhut juga menanggapi pernyataan Anies yang sempat menyatakan tidak akan melanjutkan reklamasi. Menurut Luhut, keputusan pencabutan itu sudah melalui kajian yang benar.

"Nggak ada itu gubernur. Keinginan itu dari atas. Bahwa ini sudah dilakukan kajian dengan benar. Kalau mereka bisa menunjukkan ada yang tidak benar," kata Luhut.

Namun untuk lengkapnya, Luhut mengaku akan memaparkan secara detail pada minggu depan. "Saya akan bikin paparan lengkap setelah balik dari Amerika, minggu depan. Silakan mau tanya apa saja dari A sampai Z, silakan tanya," kata Luhut. [beritaislam24h.info / dtk]


Silahkan Bagikan Jika Bermanfaat

Disclaimer: Gambar, artikel ataupun video yang ada di web ini terkadang berasal dari berbagai sumber media lain. Hak Cipta sepenuhnya dipegang oleh sumber tersebut. Jika ada masalah terkait hal ini, Anda dapat menghubungi kami disini.
Related Posts
Disqus Comments
close