-->

H&M Minta Maaf atas Dugaan Tulisan 'Allah' di Kaus Kaki

Silahkan Bagikan Jika Bermanfaat
Advertisemen




Merek pakaian asal Swedia H&M meminta maaf karena diduga memiliki pola yang menyerupai kata 'Allah' yang ditulis dengan huruf Arab pada produk kaus kaki anak-anak. Perusahaan ini pun sebelumnya telah mengundang kemarahan warga akibat menampilkan seorang model anak-anak berkulit hitam yang mengenakan jaket dengan tudung (sweatshirt) bertuliskan 'monyet paling keren di hutan'.

Media Swedia SVT, seperti dilansir dari Anadolu Agency, Ahad (28/1), melaporkan bahwa pola pada kaus kaki anak-anak tersebut telah memicu kegaduhan di kalangan pelanggan di negara tersebut.

Dalam sebuah pernyataaan, H&M mengklaim, mereka tidak menggunakan kata 'Allah'. Namun, mereka meminta maaf atas kemiripan tulisan tersebut. Perusahaan mengumumkan,  semua kaus kaki tersebut telah ditarik dari pasar.

Pada 8 Januari lalu, perusahaan H&M juga meminta maaf atas iklan online yang menampilkan seorang model anak-anak berkulit hitam yang mengenakan jaket dengan tudung (sweatshirt) bertuliskan 'monyet paling keren di hutan'.

Republika

Silahkan Bagikan Jika Bermanfaat

Disclaimer: Gambar, artikel ataupun video yang ada di web ini terkadang berasal dari berbagai sumber media lain. Hak Cipta sepenuhnya dipegang oleh sumber tersebut. Jika ada masalah terkait hal ini, Anda dapat menghubungi kami disini.
Related Posts
Disqus Comments
close