-->

Duh..Biar Instansi Kepolian Bangga, Dua Anggota Polri ini Ikut Indonesia Idol

Silahkan Bagikan Jika Bermanfaat
Advertisemen

Ada yang menarik perhatian dari audisi hari kedua Indonesian Idol 2017, pada Minggu (15/10/2017), di Gedung Niaga JIExpo, Kemayoran, Jakarta. Dari 2.000 peserta yang turut serta, ada beberapa anggota kepolisian yang mencoba peruntungan mereka tahun ini.


Mereka adalah Bripda Herlinda dan Briptu M. Sinaga dari Direktorat Jenderal Lalu Lintas Polda Metro Jaya. Keberadaan keduanya seolah ingin membuktikan bahwa tak ada batasan profesi untuk menjadi seorang idola.

“Melalui keikutsertaan ini, saya ingin membuktikan bahwa anggota Polri juga bisa mengikuti audisi Indonesian Idol. Kami juga berhak menjadi the next Indonesian Idol," ungkap Bripda Herlinda.

Dia berharap, keikutsertaannya bisa memberikan rasa bangga terhadap instansi tempatnya bekerja. "Kami ingin membuat bangga Kepolisian Indonesia. Bahwa anggota Polri ternyata tidak hanya bisa menembak, tapi juga bisa bernyanyi," sambungnya.

Bripda Helinda mengaku, membawakan dua buah lagu, yang satu di antaranya Surat Cinta untuk Starla ciptaan Virgoun. Meski ini merupakan audisi Indonesian Idol perdana yang pernah diikutinya, namun dia optimistis mampu melaju ke tahapan berikutnya. Sementara Briptu M. Sinaga memilih membawakan lagu Bukti, yang juga dipopulerkan oleh Virgoun.

Seperti diketahui, Indonesian Idol 2017 kembali digelar setelah tiga tahun vakum dengan tema 'Is Back'. Tahun 2017, lewat kerja sama dengan Grab ini, pihak penyelenggara Indonesian Idol berharap bisa memudahkan akses para peserta audisi.

Bisa bertemu dengan para juri dan peserta lain, sesuai dengan tema kampanye Grab Indonesian Idol yaitu Face to Face Connection. Mengusung hashtag #GrabTakesYouThere, mimpi kamu untuk menjadi idola seperti Bripda Herlinda dan Briptu M. Sinaga pun semakin mudah.

Oleh karena itu, dekatkan dirimu dengan mimpimu, jangan menyerah kalah! Grab membantu mendekatkan mimpimu menjadi The Next Indonesian Idol.



okezone








Silahkan Bagikan Jika Bermanfaat

Disclaimer: Gambar, artikel ataupun video yang ada di web ini terkadang berasal dari berbagai sumber media lain. Hak Cipta sepenuhnya dipegang oleh sumber tersebut. Jika ada masalah terkait hal ini, Anda dapat menghubungi kami disini.
Related Posts
Disqus Comments
close