-->

Beredar Daftar Usulan 12 Dubes Baru, Foke Diganti

Silahkan Bagikan Jika Bermanfaat
Advertisemen

Beredar Daftar Usulan 12 Dubes Baru, Foke Diganti

Berita Islam 24H - Beredar foto dokumen yang memuat usulan nama-nama kepala perwakilan RI (Dubes LBPP RI) untuk 12 negara sahabat. Dalam usulan itu, Fauzi Bowo, yang saat ini menjabat duta besar (dubes) di Berlin, Jerman, akan digantikan Deputi I Bidang Kedaulatan Maritim Kemenko Maritim Arif Havas Oegroseno.

Daftar nama itu tercantum dalam sebuah kertas putih tanpa kop resmi. Kertas itu tertulis 'Usulan Kepala Perwakilan RI (Dubes LBPP RI) untuk 18 Negara Sahabat'. Namun lembar yang beredar hanya memuat 12 nama yang diusulkan jadi dubes baru. Kemungkinan ada lembar kedua yang belum beredar.

Saat dimintai konfirmasi, juru bicara Kementerian Luar Negeri Arrmanatha Nasir tak membantah soal nama-nama itu. Namun dia mengatakan lembar usulan yang beredar itu bukanlah dokumen resmi.

"Daftar yang beredar bukan daftar resmi, sehingga tidak bisa dikonfirmasi," kata Arrmanatha, Selasa (28/9/2017).

Tata, demikian dia akrab disapa, menjawab diplomatis soal kebenaran nama-nama calon dubes baru yang termuat dalam foto kertas yang beredar itu. Tata tak membantah tegas.

"Pergantian duta besar merupakan suatu hal yang rutin, dilakukan setiap sekitar 3 tahun," kata Tata menjawab pertanyaan apakah usulan 12 dubes baru itu benar.

"Sesuai dengan undang-undang, penunjukan duta besar dilakukan presiden atas pertimbangan DPR," sambung Tata.


Berikut ini 12 nama yang diusulkan jadi dubes baru sesuai dengan foto dokumen beredar:

1. Dubes Bucharest Dian Nurbiantoro akan digantikan Pati Staf Ahli Kapolri Irjen Mahar Azet

2. Dubes Lisabon Mulya Wirana akan digantikan Wakeppri KBRI Den Haag Hersindaru Arwityo Ibnu Wiwoho Wahyutomo

3. Dubes Madrid Yuli Mumpuni Widarso akan digantikan mantan Menteri Perencanaan Pembangunan/Kepala Bappenas Adrinof Chaniago

4. Dubes Phnom Penh Pitono Purnomo akan digantikan Sekretaris Ditjen Asia-Pasifik dan Afrika Sudirman Haseng

5. Dubes Bern Linggawaty Hakim akan digantikan mantan Ketua Dewan Komisioner OJK Muliaman Darmansyah Hadad.

6. Dubes Berlin Fauzi Bowo akan digantikan eks Deputi I Bidang Kedaulatan Maritim Kemenko Maritim Arif Havas Oegroseno.

7. Dubes Oslo Yuwono Agus Putranto akan digantikan Advokat Todung Mulya Lubis

8. Dubes Bandar Seri Begawan Nurul Qomar akan digantikan Deputi Bidang Koordinasi Perlindungan Perempuan dan Anak Kemenko Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Sudjatmiko

9. Dubes Beijing Soegeng Rahardjo akan digantikan Staf Khusus Menlu untuk Isu-isu Straegis Djauhari Oratmangun

10. Dubes Suva Gary Rachman Makmun Jusuf akan digantikan Direktur Kerja Sama Intrakawasan dan Antarkawasan Asia-Pasifik dan Afrika Benyamin Scott Carnadi

11. Dubes Vientiane Irmawan Emir Wisnandar akan digantikan Direktur Pemberdayaan Usaha BKPM Pratito Soeharyo

12. Dubes Manila Letjen TNI (Purn) Johny J Lumintang akan digantikan Sekretaris Utama BNP2TKI Hermono [beritaislam24h.info / dtk]


Silahkan Bagikan Jika Bermanfaat

Disclaimer: Gambar, artikel ataupun video yang ada di web ini terkadang berasal dari berbagai sumber media lain. Hak Cipta sepenuhnya dipegang oleh sumber tersebut. Jika ada masalah terkait hal ini, Anda dapat menghubungi kami disini.
Related Posts
Disqus Comments
close